Pemanfaatan Smartphone Sebagai Media Pembelajaran



Di zaman milenium ini, perkembangan teknologi sudah memperlihatkan dampak yang signifikan. Baik itu dampak positif maupun negatif. Dampak dari teknologi tentu berpengaruh di berbagai bidang kehidupan seperti ekonomi, sosial, budaya, ataupun pendidikan. Terutama di bidang pendidikan yang sekarang sudah diwarnai dengan pengaruh globalisasi. Salah satu perkembangan teknologi yang sangat pesat dan digunakan sebagai media pembelajaran adalah smartphone.

Pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dan tidak membosankan dengan media-media pendukung seperti smartphone
Menurut David Wood, Wakil Presiden Eksekutif PT Symbian OS, Smartphone sendiri adalah “Telepon pintar dapat dibedakan dengan telepon genggam biasa dengan dua cara fundamental: bagaimana mereka dibuat dan apa yang mereka bisa lakukan". 
Smartphone menjadi alternatif belajar mengajar bagi para siswa dan guru dengan konsep yang modern dan sangat praktis.

Maraknya sistem elektronik learning (e-learning) sangat memudahkan para siswa melakukan pembelajaran tanpa interaksi langsung. Kehadiran smartphone sebagai media pendukung proses belajar menjadi sangat dibutuhkan untuk penerapan sistem tersebut. Disertai dengan internet, kecanggihan smartphone untuk mengakses berbagai macam informasi akan lebih cepat dan mudah. Proses pembelajaran antara guru dan siswa juga akan lebih interaktif. 



Berikut merupakan pemanfaatan smartphone sebagai media pembelajaran :
1. E-learning, pembelajaran menyenangkan.
Tanpa kenal ruang dan waktu para siswa dapat belajar meskipun berada di luar kelas. Dengan menjelajahi website e-learning, pembelajaran akan lebih menyenangkan karena disertai video-video tentang materi pelajaran.
2. E-book, mudahnya membaca buku.
Para siswa dapat membaca buku dengan mudahnya menggunakan smartphone, tanpa buku berbentuk fisik. Membaca buku akan lebih menyenangkan karena bisa dilakukan dimana dan kapan saja.
3. Situs pencarian.
Mesin pencarian di internet sangat membantu para siswa dalam mencari sebuah informasi atau materi tentang pembelajaran. Wawasan pengetahuan para siswa akan lebih berkembang dengan memanfaatkan smartphone dengan baik.
4. Media sosial untuk pembelajaran.
Banyak sekali media sosial yang dimanfaatkan oleh guru dan siswa. Misalnya edmodo, aplikasi ini didesain seperti metode di kelas. Disini guru akan lebih aktif berkomunikasi dengan siswa.



Dengan adanya smartphone, guru akan semakin berkembang dalam penyampaian pembelajaran yang modern. Siswa juga akan lebih bersemangat dalam menerima materi pembelajaran yang tidak membosankan. Namun, dibalik dampak positif yang ada pasti terdapat dampak negatif yang akan timbul ketika pemakaian smartphone diluar kegiatan seorang pelajar. Sehingga para guru dan orang tua lah yang seharusnya mengawasi dalam penggunaan smartphone agar tidak terjerumus ke dalam hal-hal yang merugikan.

3 komentar:

  1. Sangat setuju dengan berbagai manfaat yang ditawarkan penggunaan smartphone dalam pembelajaran. namun beberapa dampak negatif juga perlu diantisipasi, sebagaimana diuraikan dalam artikel berikut:
    https://www.weedutap.com/2020/06/dampak-negatif-penggunaan-telepon.html

    BalasHapus



  2. Thanks infonya. Oiya ngomongin ponsel, kamu bisa loh manfaatkan perangkat tersebut sebagai instrumen penghasil uang. Caranya cek disini ya: Manfaatkan ponsel kamu buat hasilkan uang, ini caranya

    BalasHapus
  3. Terima kasih untuk penjelasannya, ini sangat membantu sekali

    Promo XL PRIORITAS

    BalasHapus